Tugas Sekolah : MACAM-MACAM SISTEM OPERASI KOMPUTER

Februari 20, 2013

SISTEM OPERASI KOMPUTER



1. DOS
Sistem operasi yang merupakan cikal bakal dari Microsoft Windows. Ciri khasnya yaitu berupa teks putih dengan latar belakang hitam. Kalau mau mencobanya bisa lewat Start Windows – Run, lalu ketik cmd.


2. WINDOWS
Microsoft Windows atau yang lebih dikenal dengan sebutan Windows adalah keluarga sistem operasi. yang dikembangkan oleh Microsoft, dengan menggunakan antarmuka pengguna grafis.
Sistem operasi Windows telah berevolusi dari MS-DOS, sebuah sistem operasi yang berbasis modus teks dan command-line. Windows versi pertama, Windows Graphic Environment 1.0 pertama kali diperkenalkan pada 10 November 1983, tetapi baru keluar pasar pada bulan November tahun 1985, yang dibuat untuk memenuhi kebutuhan komputer dengan tampilan bergambar. Windows 1.0 merupakan perangkat lunak 16-bit tambahan (bukan merupakan sistem operasi) yang berjalan di atas MS-DOS (dan beberapa varian dari MS-DOS), sehingga ia tidak akan dapat berjalan tanpa adanya sistem operasi DOS. Versi 2.x, versi 3.x juga sama. Beberapa versi terakhir dari Windows (dimulai dari versi 4.0 dan Windows NT 3.1) merupakan sistem operasi mandiri yang tidak lagi bergantung kepada sistem operasi MS-DOS. Microsoft Windows kemudian bisa berkembang dan dapat menguasai penggunaan sistem operasi hingga mencapai 90%.
3. UNIX
Unix atau UNIX adalah sebuah sistem operasi komputer yang dikembangkan oleh AT&T Bell Labs pada tahun 1960 dan 1970-an. UNIX didesain sebagai sistem operasi yang portable, multi-tasking dan multi-user. BSD adalah salah satu turunan (varian) Unix yang dikembangkan oleh Universitas California, Berkeley.


4. LINUX-UBUNTU
Kernel Linux pada mulanya ditulis sebagai proyek hobi oleh pelajar universitas Finland Linus Torvalds yang belajar di Universitas Helsinki, untuk membuat kernel Minix yang gratis dan dapat diedit. (Minix adalah projek pelajaran menyerupai UNIX dibuat untuk mudah digunakan dan bukannya untuk digunakan secara komersial.) Versi 0.01 dikeluarkan ke Internet pada September 1991, Versi 0.02 pada 5 Oktober 1991.
Istilah Linux atau GNU/Linux (GNU) juga digunakan sebagai rujukan kepada keseluruhan distro Linux (Linux distribution), yang di dalamnya disertakan program-program lain pendukung sistem operasi. Contoh program tersebut adalah server web, bahasa pemrograman, basisdata, tampilan desktop (Desktop Environment) (seperti GNOME dan KDE), dan aplikasi perkantoran (office suite) seperti OpenOffice.org, KOffice, Abiword, Gnumeric. Distro Linux telah mengalami pertumbuhan yang pesat dari segi popularitas, sehingga lebih populer dari versi UNIX yang menggunakan sistem lisensi dan berbayar (proprietary) maupun versi UNIX bebas lain yang pada awalnya menandingi dominasi Microsoft Windows dalam beberapa sisi.
Para pengamat teknologi informatika beranggapan kesuksesan ini dikarenakan Linux tidak bergantung kepada vendor (vendor independence), biaya operasional yang rendah, dan kompatibilitas yang tinggi dibandingkan versi UNIX proprietari, serta faktor keamanan dan kestabilannya dibandingkan dengan Microsoft Windows. Ciri-ciri ini juga menjadi bukti atas keunggulan model pengembangan perangkat lunak sumber terbuka (opensource software).
Linux mendukung banyak perangkat keras komputer, dan telah digunakan di berbagai peralatan dari komputer pribadi, superkomputer dan sistem benam (embedded system), seperti telepon seluler (Ponsel) dan perekam video pribadi.
5. MACINTOSH
Macintosh, atau disingkat Mac, adalah salah satu jenis komputer personal berbasis PowerPC yang diproduksi oleh Apple. Komputer ini dinamakan berdasarkan McIntosh, jenis apel yang disukai Jef Raskin. Macintosh diperkenalkan pertama kali pada bulan Januari 1984 lewat iklan Super Bowl yang fenomenal. Macintosh adalah komputer pertama yang memperkenalkan sistem antarmuka grafis (GUI). Pada waktu itu, langkah yang dilakukan Apple adalah sebuah perkembangan revolusioner dalam dunia komputer personal.
Pembuatan Mac merupakan suatu wujud model integrasi vertikal yang mana Apple memfasilitasi seluruh aspek perangkat keras dan juga sistem operasinya yang terinstal di dalam seluruh komputer Mac. Hal ini berbeda dengan komputer tipe PC pada umumnya, di mana banyak produsen membuat dan mengintegrasikan perangkat keras dengan sistem operasi yang dibuat oleh produsen lain. Sementara itu, Apple secara eksklusif membuat perangkat keras Mac dan mengatur bagaimana sistem internalnya, desain, dan juga harganya. Tidak hanya itu, Apple juga tidak melisensikan Mac OS X untuk komputer non-Apple.
Mac OS X adalah versi terbaru dari sistem operasi Mac OS untuk komputer Macintosh. Sistem operasi ini pertama kali dikeluarkan pada tahun 2001.
Karakter “X” adalah nomor Romawi yang berarti sepuluh, di mana versi ini adalah penerus dari sistem operasi yang digunakan sebelumnya seperti Mac OS 8 dan Mac OS 9. Beberapa orang membacanya sebagai huruf “X” yang terdengar seperti “eks”. Salah satu alasan mengapa mereka menafsir sedemikian karena tradisi untuk memberikan nama sistem operasi yang berbasis Unix dengan akhiran “x” (misalnya AIX, IRIX, Linux, Minix, Ultrix, Xenix).
Mac OS X Server juga dirilis pada tahun 2001. Pada dasarnya versi Server ini mirip dengan versi standardnya, dengan perbedaan bahwa versi Server mencakup piranti lunak untuk keperluan manajemen dan administrasi workgroup dalam komputer berskala besar. Contoh fitur tambahan yang tersedia untuk versi ini adalah piranti lunak untuk menjalankan fungsi-fungsi seperti SMTP, SMB, LDAP dan DNS. Selain itu cara melisensinya juga berbeda.
Mac OS X adalah sistem operasi yang menggunakan kernel BSD sehingga beberapa kalangan mengatakan bahwa Mac OS X termasuk dalam keluarga Unix. Hal yang menarik dari OS ini adalah keindahan tampilannya sehingga menjadikannya panutan bagi pengembang desktop lain.
KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA



  • WINDOWS
Kelebihannya :
· Pengguna (user) bisa membuka lebih dari 1 file dalam waktu bersamaan.
· Pengguna (user) dapat menjalankan lebih dari 1 aplikasi pada saat yg bersamaan.
· Digunakan oleh mayoritas pengguna computer di dunia.
· Banyak terdapat aplikasi yg kompatibel dgn Windows.
· Bisa sharing dari berbagai data aplikasi yang lainnya dgn mudah.
· Banyak mendukung dari hardware & software.
· Aplikasi lengkap
· Lebih friendly
Kekurangannya :
· Space hardisk yang dibutuhkan besar.
· Membutuhkan kecepatan prosesor yang begitu tinggi.
· Sistem file yg agak kacau,
· Untuk mendapatkannya harus membeli
· Rentan terkena virus
Contoh: jika kita menginstall suatu aplikasi system DLL (Dynamic Link Libraries) biasanya langsung diletakkan di C:\\Windows\System\
Sementara aplikasi itu sendiri letaknya ada di tempat yang lain, sehingga dapat menyusahkan disaat menguninstall aplikasi tersebut.
  • LINUX
Kelebihan Linux :
·Jika pada Linux, bisa berinteraksi dgn operating system lain dgn cara : Kompabilitas file system, network, & emulasi operating system.
· Lisensi gratis
· Virtual memory linux mempunyai kemampuan menjalankan program – program yg lebih dari seharusnya.
· Didukung ribuan programmer – programmer seluruh dunia.
· Bisa didapatkan secara gratis
· Lebih stabil dan lebih tahan dari serangan virus
· Aplikasi linux juga sudah lengkap
· Linux lebih flexsibel dan reliable
Kekurangan Linux :
· Aplikasi yang tersedia belum begitu lengkap, tidak seperti di windows.
· Operating system yang lumayan sulit untuk dipelajari.
· Banyak pengguna yang belum terbiasa denganLinux dan masih ‘Windows minded’. Hal inidapat diatasi dengan pelatihan-pelatihan atauedukasi kepada pengguna agar mulai terbiasa dengan Linux.
· Dukungan perangkat keras dari vendor-vendor tertentu yang tidak terlalu baik pada Linux.Untuk mencari daftar perangkat keras yang didukung pada Linux, kita dapat melihatnya diLinux-Drivers.org atau LinuxHardware.org.
· Proses instalasi software / aplikasi yang tidak semudah di Windows. Instalasi software di Linux, akan menjadi lebih mudah bilaterkoneksi ke internet atau bila mempunyai CD /DVD repository-nya. Bila tidak, maka kita harusmen-download satu per satu package yangdibutuhkan beserta dependencies-nya.
· Bagi administrator sistem yang belum terbiasa dengan Unix-like (seperti Linux), maka mau tidak mau harus mempelajari hal ini. Sehingga syarat untuk menjadi administrator adalah manusia yang suka belajar hal-hal baru dan terus-menerus belajar.
  • MACINTOSH
Macintosh yang berarti Mac OS.
Kelebihan dari Macintosh/Mac OS :
· Mac OS tidak mudah terkena virus.
· Bisa melakukan semua hal yang hanya dilakukan di MAC.
· OS yang lumayan begitu banyak peminatnya, khususnya para graphic designer.
· Lebih stabil dan lebih tahan dari serangan virus sama dengan linux
· Aplikasi lebih banyak dari linux
· Tampilan indah dan eklusif
Kekurangan dari Macintosh/Mac OS:
· Biaya (produk) mahal.
· Tidak bisa digunakan dalam waktu yang bersamaan.
· Hanya berguna bagi Graphic Designer.
· Mac tidak bisa dirakit sendiri.
· Softwarenya tidak begitu lengkap, dan kurang cocok bagi para gammers atau untuk bermain game, karena tampilannya kurang begitu menarik.
  • UNIX
Kelebihan
· Sistem file stabil untuk database, server Internet, Intranet, file-server, Internet-client pengembangan Java.
· Stabilitas yang terkenal dan kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan Windows NT.
· Telah tersedia sistem operasi Unix versi “hampir” gratis.
Kekurangan
· Harga sistem operasi komersial yang mahal.
· Kecepatan inovasi Linux lama kelamaan mendesak sistem Unix komersial.
· Penawaran sistem operasi Unix versi “hampir” gratis tak sebaik sistem operasi Unix komersial.
· Driver hardware yang kurang menyenangkan pada versi “hampir” gratisnya.
· Sedikit software untuk office.
  • DOS
Kelebihan
· Dapat lebih mudah membuat folder bersama subfolder nya.
· Dapat melihat file di suatu harddisk atau folder secara keseluruhan maupun yang di hidden.
· Dapat mengcopy file lebih cepat dibandingkan sistem operasi berbasis GUI
Kekurangan
· Resiko Kehilangan file lebih besar jika kita sedang ceroboh atau tidak fokus.
· Tempilan kurang menarik.
· Pengoperasian nya masih berbasis teks.






Description
: Tugas Sekolah : MACAM-MACAM SISTEM OPERASI KOMPUTER
Rating
: 4.5
Reviewer
: Blogger
ItemReviewed
: Tugas Sekolah : MACAM-MACAM SISTEM OPERASI KOMPUTER
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar test

Previous Post

« newer news

Next Post

older news »

Statistik

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *